Our Special
Wedding Event
THE MEMORABLE MOMENTS
Pertemuan Pertama
Awal cerita dimulai di Politeknik Negeri Malang. Kami satu kelas, teman dekat yang hampir setiap hari bersama: main bareng, ngerjain tugas, atau sekadar ngobrol ringan. Hubungan ini terjalin erat, namun hanya sebatas pertemanan. Setelah itu, kami menjalani kisah hidup masing-masing dari tahun 2015 hingga 2023, sesekali saja bertemu namun tetap menjaga persahabatan.
Bertemu Kembali
Pertemuan tak terduga terjadi lagi di pertengahan 2024. Kami bertemu untuk sekadar ngopi dan update kehidupan. Namun pertemuan ini berbeda, tanpa disadari inilah awal dari cerita baru bagi kami. Dari sekadar obrolan ringan, muncul perasaan yang berbeda dari sebelumnya.
Lamaran
Sebulan setelah pertemuan itu, Fedy bersama keluarganya mengutarakan niat serius untuk melangkah ke jenjang pernikahan. Dengan penuh keyakinan, kami memantapkan hati untuk memulai ibadah terpanjang dalam hidup ini. Dan setelah lamaran berlangsung, kami baru resmi menjalin hubungan yang kini berlandaskan niat baik dan kesungguhan.
Menikah
Dengan keyakinan dan doa, kami memutuskan melangsungkan akad nikah di bulan Desember. Harapan kami semoga semuanya berjalan lancar, penuh keberkahan, kemudahan, dan senantiasa dalam lindungan-Nya.
Inilah kisah dua teman yang akhirnya dipertemukan lagi oleh takdir, bukan sekedar teman, tapi pasangan hidup
Do'a Restu Anda merupakan karunia yang sangat berarti bagi kami. Dan jika memberi adalah ungkapan tanda kasih Anda, Anda dapat memberi kado secara cashless.

Gunakan Chrome & Safari, serta untuk tidak menggunakan Mode Gelap , karena dapat merusak tampilan undangan
Chrome